Nama lengkap : Abu Bark Muhammad bin Al-Hasan Al-Karaji
Semenjak kecil Al-Karaji telah berani menentang keganasan Baghdad, ibu kota Irak, terbukti akhirnya ia sukses menaklukkannya. Bahkan di kota inilah ia menduduki posisi-posisi penting di bagian administrasi pemerintahan sambil menyusun karyanya.
Tak terbantahkan bahwa Al-Karaji mempunyai sumbangsih yang sangat besar bagi perkembangan ilmu matematika modern. Ia orang yang mengembangkan studi tentang perbedaan pangkat-pangkat besaran yang tidak diketahui. Ia juga mencoba memaparka aturan penjumlahan pangkat-pangkat dan memperluas arti pangkat aljabar suatu kuantita, pangkat yang boleh ditetapkan melalui pengulangan, hingga kebalikannya,yang akhirnya melahirkan aturan tentang pangkat integral.
Diantara karya-karya Al-Karaji
1. Al-Fakhri fi al-Jabr wa’l Muqabala, buku ini selanjutnya didalami F.Woepeke. Dalam buku ini Al-Karaji menyajikan studi tentang pangkat berulang dari sebuah binomial.
2. Al-Badi fi al-Hisab, di dalam buku ini Al-Karaji mencoba mengembangkan titik-titik tertentu yang diberlakukan oleh Euclides dan Vicomachus, bahkan memberi tempat istimewa pada operasi-operasi aljabar. Disini untuk pertama kalinya, ia menguraikan secara amat rinci teori pencabutan akar kuadrat sebuah polinomial dengan suatu bilangan yang tak diketahui.
3. Al-Kafi fil Hisab, memuat tentang penggunaan fungsi-fungsi,dan semacam aritmatika, aljabar dan geometri. Buku ini didasarkan pada proses-proses kalkulus mental yang disebut al-hawa’I dalam Ibnu Samh.
4. Inbat al-Miyah al-Khafiyya, berwujud sebuah buku pedoman yang cemerlang mengenai suplay air hidrolik. Berikut ini juga memuat sejumlah catatan autobiografi dan serangkaian diskusi mengenai konsep-konsep relatif terhadap geografi dunia semesta.
Post a Comment